• Jelajahi

    Copyright © croscek.com
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Ribuan Warga Sumsel Siap Gelar Aksi Damai Bela Palestina Jilid IV

    Sabtu, 26 April 2025, April 26, 2025 WIB Last Updated 2025-04-26T01:55:19Z
    masukkan script iklan disini
    masukkan script iklan disini

    Ketua Aliansi Masyarakat Sumsel Peduli Palestina, Ustadz H. Windo Putra Wijaya, Lc., MA, (kanan)

    PALEMBANG.CROSCEK.com.– Ribuan masyarakat Sumatera Selatan dari berbagai latar belakang akan ambil bagian dalam Aksi Bela Palestina Jilid IV yang akan digelar pada Minggu (27/4) di Kota Palembang. 


    Aksi ini menjadi bentuk solidaritas nyata terhadap rakyat Palestina yang terus mengalami penindasan dan kekerasan kemanusiaan.


    Kegiatan ini diinisiasi oleh Aliansi Kemanusiaan Indonesia (AKSI) bersama Aliansi Masyarakat Sumsel Peduli Palestina. Rangkaian aksi dimulai sejak dini hari, diawali dengan salat Subuh berjamaah di Masjid Agung Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang, dilanjutkan dengan istighosah, wirid, dan doa bersama untuk kemerdekaan Palestina.


    Usai kegiatan keagamaan, massa akan melakukan long march damai dari area Masjid Agung dan Bundaran Air Mancur, melintasi Jembatan Ampera, dan berakhir di halaman Gedung DPRD Kota Palembang di kawasan Jakabaring. 


    Aksi ini diperkirakan akan melibatkan lebih dari 8.000 peserta, termasuk pelajar, mahasiswa, organisasi kemasyarakatan, hingga komunitas keagamaan.


    Ketua Aliansi Masyarakat Sumsel Peduli Palestina, Ustadz H. Windo Putra Wijaya, Lc., MA, menegaskan bahwa aksi ini adalah respon moral atas tragedi kemanusiaan yang tak kunjung usai di tanah Palestina.


     “Aksi Jilid IV ini kami gelar kurang dari dua bulan setelah aksi sebelumnya karena genosida dan penindasan terhadap rakyat Palestina semakin memburuk. Kami tidak bisa tinggal diam. Ini adalah bentuk suara rakyat Sumsel yang cinta damai dan menolak ketidakadilan,” tegas Ustadz Windo.


    Peserta aksi diimbau untuk menjaga ketertiban, membawa atribut solidaritas seperti bendera Palestina dan poster damai, serta mempersiapkan perlengkapan pribadi seperti air minum dan pelindung cuaca.


    Aksi ini juga akan menjadi momentum penggalangan dana kemanusiaan yang nantinya akan disalurkan untuk kebutuhan warga sipil di Gaza.


    Pihak penyelenggara berharap aksi ini tidak hanya menjadi ajang simpati, namun juga menggugah kepedulian dunia internasional, khususnya pemerintah Indonesia, untuk terus aktif memperjuangkan kemerdekaan Palestina melalui jalur diplomatik dan kemanusiaan.(*)

    Komentar

    Tampilkan

    Terkini